Rabu, 27 Oktober 2010

Gubernur Ajak Hijaukan Sumsel


Sriwijaya Post

PALEMBANG — Gubernur Sumatera selatan (Sumsel) H Alex Noerdin bersama Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sumsel Hj Eliza Alex Noerdin dan jajaranya, Senin (25/10) pagii melakukan penanaman 1.000 pohon trembesi di areal Jakabaring Sport City Palembang.

Gubernur Sumsel, Alex Noerdin, seusai secara simbolis menanam pohon trembesi dalam rangka peringati HUT PMI ke-65 kemarin di areal Jakabaring sport City Palembang.

Kepada wartawan mengatakan, kegiatan penanaman pohon ini merupakan tahap permulaan melakukan penanaman satu juta pohon di setiap kabupaten/kota se-Sumsel.

“Insya Allah bekerjasama dengan pemerintah kabupaten/kota se-Sumsel, masing-masing kabupaten/kota akan menanam satu juta pohon. Jadi totalnya 16 juta pohon, sehingga kita bersama-sama kabupaten/kota akan hijaukan Sumsel dengan program menanam pohon,” ungkapnya.

Untuk wilayah Kota Palembang, jelas Alex, pihaknya memfokuskan terlebih dulu melakukan penanaman bibit pohon di areal 325 hektare kawasan Jakabaring Sport City dan kawasan lain yang akan menjadi lokasi Venues SEA Games.

“Di tempat ini (lokasi penanaman) sedang dilakukan proses pembibitan pohon. Insya Allah tahun depan atau tiga bulan sebelum pelaksanaan SEA Games, kawasan ini akan berubah total dan

terlihat sangat hijau dan sejuk. Anak-anak serta warga Palembang dan Sumsel umumnya bisa mengunakan fasilitas olahraga dan pendidikan berstandar internasional,” pungkasnya.

Bahkan perlu diketahui juga, sambung Alex, nantinya fasilitas yang ada di sini sama kelasnya dengan negara terbaik di Asia, seperti negara Korsel, Jepang dan Cina. Kita kalahkan fasilitas yang dimiliki Malaysia, Singgapura dan Thailand.

Guna melakukan penghijauan serta penataan di kawasan Jakabaring sport City nanti, pihaknya langsung mendatangkan konsultan atau ahlinya.

“Nanti sudah ada master plan. Insya Allah dua atau tiga bulan sebelum SEA Games semuanya sudah selesai dan disini akan seperti hutan lebat yang sudah tertata rapi, dan bisa nanti dipakai

buat joging dan olahraga. Termasuk danaunya juga nanti ditata dengan dibuatkan pintu saluran air, agar keluar masuk air lancar,” imbunya. (fil)

sripo cetak

0 komentar:

Posting Komentar