PALEMBANG - Tidak hanya demi Sriwijaya FC, ketiga kelompok suporter yang tidak pernah akur siap kompak demi mendukung pertandingan Budigol cs dan juga SEA Games.
Hal ini diungkapkan Ketua Sriwijaya Mania Sumsel (SMS), Edi Ismail. Ia mengaku siap memberi dukungan dan bersatu untuk meningkatkan komunikasi serta bekerjasama.
"Sebab selain harus all out mendukung SFC, juga ada agenda penting yakni memberikan dukungan terhadap perhelatan SEA Games," katanya Edi, Minggu (19/9).
Hal serupa juga diungkapkan Ketua Singa Mania Dedi Pranata. Baginya siap bersatu demi SFC terutama dipartai kandang pertama. Apalagi perjalanan SFC di musim kompetisi 2010/2011 memang cukup berat. Namun satu hal yang perlu dibahas adalah tataran teknisnya.
"Kami sebagai warga Sumsel sangat bangga, karena SFC selalu juara, untuk perlu adanya kesamaan visi dan misi antar suporter dalam memberikan dukungan, sebab ada beberapa agenda penting lainnya termasuk agenda Sumsel yakni, SEA Games. Kami sebagai suporter ingin dilibatkan langsung di dalamnya dan memberikan dukungan," kata Frans sapaannya.
Sementara Qusoy, Presiden Simanis juga menambahkan, agenda bersatu adalah sangat bagus. Sebab bentrok sesama suporter SFC sangat tidak enak, karena bentrok itu tidak ada gunanya dan tidak level lagi.
"Untuk atas permintaan pak Alex kita bersatu satu dukungan, satu tempat dan satu dukungan dan nyanyian," jelasnya.
0 komentar:
Posting Komentar